Selasa, 17 Maret 2009 at 00.55 |  
KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA

Jika aku menanamkan penderitaan
di ladang kesabaran
maka akan berbuahkan kebahagiaan
-Khalil Gibran

Pikiran yang hebat memiliki tujuan,
sementara yang lain hanya memiliki kehendak
-Washington Irving

Puisi adalah seni menggabungkan
keindahan dan kebenaran
-Samuel Johnson

Pesimistis adalah seseorang yang ketika
dihadapkan pada dua pilihan buruk,
ia memilih keduanya
-Oscar Wilde

Kemalasan tak lebih daripada kebiasaan
beristirahat sebelum Anda benar-benar
merasa lelah
-Jules Benard

Salah satu hal yang paling menyita waktu
di dunia ini adalah memelihara musuh
-E. B. White

Semua bentuk penyakit fisik ditimbulkan
oleh setengah pikiran yang sudah digunakan
-G. Bernard Shaw

Kepemimpinan adalah suatu tindakan,
bukan suatu posisi
-Donal H. McGannon

Banyak orang senang bekerja keras,
terutama jika dibayar untuk itu
-Franklin P. Jones

Apabila Anda tidak percaya pada diri sendiri,
jangan salahkan orang lain yang tidak mempercayai Anda
-Brendan Francis

Nasihat apapun yang Anda berikan,
sebaiknya pendek saja
-Horace

Kebanyakan orang berbuat baik sejauh
ia percaya bahwa orang lain pun akan berbuat
hal yang sama
-Friedrich Hebbel

Orang yang tidak mau membuka matanya
harus membuka dompetnya
-Pribahasa Jerman

Jangan lihat siapa yang menyampaikan, tapi lihat apa yang
disampaikannya.
-Abu Al-Hasan ‘Ali bin Abi Talib ra.

Orang yang bercita-cita tinggi adalah orang yang menganggap teguran
keras baginya lebih lembut daripada sanjungan merdu seorang penjilat
yang berlebih-lebihan.
-Thales

Derajat kebaikan seorang hamba yang paling tinggi adalah yang hatinya
dapat terpuaskan oleh Tuannya Yang Mahabenar sehingga dia tidak
membuthkan perantara antara dirinya dengan Tuannya itu.
-Pythagoras

Pilih olehmu menjadi pihak yang kalah tapi benar. Dan janganlah
sekali-sekali engkau menjadi pemenang tetapi zalim.
-Pythagoras

Lidah yang menyebut Allah tidak pantas dipakai untuk menyebut kata-kata
nista.
-Sokrates

Malapetaka menimpa binatang selain manusia karena mereka tidak dapat
berbicara, dan menimpa manusia karena mereka terlalu banyak berbicara.
-Sokrates

Jika engkau menginginkan kebaikan, segeralah laksanakan sebelum engkau
mampu. Tetapi jika engkau menginginkan kejelekan, segeralah hardik
jiwamu karena telah menginginkannya.
-Sokrates

Jika engkau ingin mengetahui derajatmu di tengah masyarakat, maka
perhatikanlah orang yang engkau cintai tanpa alasan.
-Plato

Jika seorang hamba telah merasa senang berhubungan dengan Tuhannya,
dunia telah menjadi akhiratnya.
-Abu al-Hasan al-’Amiri

Diam lebih baik daripada berdebat dengan orang-orang bodoh.
-Abu ‘Ali bin Miskawa’ih

Orang yang zuhud pada dunia terasa ringan olehnya segala musibah.
-Abu ‘Ali bin Miskawa’ih

Cahaya mentari bila difokuskan
akan membakar kertas
-Alexander Graham Bell

suatu saat setelah kita dapat
menaklukkan angin, ombak, air pasang dan gravitasi,
kita akan memanfaatkan energi cinta.
Kemudian untuk yang kedua kalinya
dalam sejarah dunia,
umat manusia akan menemukan api
-Telhard de Chardin

Sukses tidak diukur dari posisi
yang dicapai seseorang dalam hidup,
tapi dari kesulitan-kesulitan yang
berhasil diatasi ketika berusaha meraih sukses
-Booker T. Washington

Ada 2 cara untuk menyebarkan cahaya :
Jadilah lilin yang menyebarkan cahaya,
jadilah cermin yang memantulkan sinarnya
-Edith Wharton

Dunia adalah komedi bagi mereka yang melakukannya,
atau tragedi bagi mereka yang merasakannya.
- Horace Walpole

Kesehatan selalu tampak
lebih berharga setelah kita kehilangannya.
-Jonathan Swift

Kita tidak bisa menjadi bijaksana
dengan kebijaksanaan orang lain,
tapi kita bisa berpengetahuan
dengan pengetahuan orang lain.
-Michel De Montaigne

Salah satu fungsi diplomasi
adalah untuk menutupi kenyataan
dalam bentuk moralitas.
-Will Dan Ariel Dunant

Yang terpenting dari kehidupan
bukanlah kemenangan
namun bagaimana bertanding dengan baik.
-Baron Pierre De Coubertin

Hari ini Anda adalah orang yang sama
dengan Anda di lima tahun mendatang,
kecuali dua hal: orang-orang di sekeliling Anda
dan buku-buku yang Anda baca.
-Charles “tremendeous” Jones

Jika pekerjaan Anda lenyap,
jati diri Anda tidak akan pernah hilang.
-Gordon Van Sauter

Jangan biarkan jati diri
menyatu dengan pekerjaan Anda.
-Gordon Van Sauter

Ketika satu pintu tertutup, pintu lain terbuka;
namun terkadang kita melihat dan menyesali
pintu tertutup tersebut terlalu lama
hingga kita tidak melihat pintu lain
yang telah terbuka.
-Alexander Graham Bell

Jenius adalah 1 % inspirasi dan 99 % keringat.
Tidak ada yang dapat menggantikan kerja keras.
Keberuntungan adalah sesuatu yang terjadi
ketika kesempatan bertemu dengan kesiapan.
-Thomas A. Edison

Sumber kekuatan baru bukanlah uang yang
berada dalam genggaman tangan beberapa orang,
namun informasi di tangan orang banyak.
-John Naisbitt

Uang merupakan hamba yang sangat baik,
tetapi tuan yang sangat buruk.
-P.t. Barnum

Anda tidak bisa merencanakan
masa mendatang berdasarkan masa lalu
-Edmund Burke

Meskipun tidak kaya, Anda harus selalu
menunjukkan bahwa Anda berguna
-Louis Ferdinand Celine

Mencintai sesuatu baru disadari
setelah benda itu hilang
-Gilbert Keith Chesterton

Jika seseorang tidak pernah menerima
seorang pun di rumahnya,
jika ia ke luar negeri ia tak akan
memiliki tuan rumah
-Pribahasa Cina

Kekeliruan sesaat dapat menimbulkan
kesedihan seumur hidup
-Pepatah Cina

Setiap keluarga mempunyai malaikat
dan iblisnya masing-masing
-Joseph Roux

Jangan melakukan bisnis dengan
sanak keluarga
-Pribahasa India

Putus asa adalah cuka pengharapan
-Austin O’ Malley

Jika Anda ingin mimpi Anda menjadi
kenyataan, janganlah tidur terlalu lama
-Anonim

Bila seseorang menginginkan kepercayaan
dari rakyat, ia harus mau menjadi milik rakyat
-Jefferson
Kebaikan menyatukan orang-orang yang

mencintainya meskipun mereka dalam
keadaan saling memarahi dan membenci.
-Plato

Jika engkau mencintai dirimu, janganlah engkau memberikannya waktu untuk
melakukan kejelekan.
-Aristoteles

Pedang bisa melukai tubuh, kata-kata bisa melukai jiwa.
-Homer sang Penyair

Kebajikan adalah senjata yang ampuh bagi manusia, dan Kemalasan adalah
penghancur umur.
-Homer sang Penyair

Orang yang mengetahui dirinya telah berdusta, dia tidak akan percaya
kepada orang yang jujur.
-Alexander dari Aphrodisias

Jangan terlalu manis sehingga engkau ditelan, jangan terlalu pahit
sehingga engkau dimuntahkan.
-Demokrates

Rasa aman dalam kemiskinan lebih baik daripada rasa gelisah takut dalam
kekayaan.
-Hipokrates

Orang yang datang ke dunia harus seperti orang yang datang ke sebuah
pesta. Jika pelayan memberikan gelas, dia mengambilnya. Tapi jika tidak,
dia tidak mencari dan memintanya.
-sokrates

Lakukan kebaikan yang mungkin kau lakukan, karena kebaikan itu begitu
mulia sehingga sulit didapatkan, dan menjauhlah dari kejahatan, karena
engkau mampu melakukannya kapan saja kau mau.
-Anarcharsis

Pintu perenungan yang paling mulia adalah yang berfaedah dalam
membedakan yang fana dengan yang baka.
-Abu al-Hasan al-’Amiri
Posted by Burhan Ali Setiawan, S.H.I

1 comments:

izna_cute mengatakan...

Maz....maaf ya!kata2 mutiaranya dicopy,hehehe
Syukron

Sabtu, April 11, 2009 3:44:00 PM